Laman

Senin, 21 Maret 2016

TERNYATA ALKOHOL MEMPUNYAI BANYAK MANFAAT BAGI MANUSIA


A. Pengertian Definisi Alkohol
Alkohol merupakan senyawa yang memiliki gugus fungsional –OH yang terikat pada rantai karbon alifatik. Dalam molekul alkohol, Gugus fungsi  –OH  berikatan secara kovalen dengan atom karbon.
Alkohol yang memiliki satu gugus –OH disebut dengan monoalkohol, sedangkan yang memiliki lebih dari satu gugus –OH disebut dengan polialkohol. Alkanol merupakan monoalkohol turunan alkana. Rumus umum dari alkohol aalah CnH2n+1 OH atau ditulis R-OH, satu atom H dari alkana diganti oleh gugus OH.
B.  Sifat-Sifat Senyawa Alkohol
  dan sifat-sifat kimia sebagai berikut:
  1. Alkohol memiliki sifat yang mudah terbakar
  2. Alkohol memiliki sifat yang mudah tercampur, terlarut dengan air, kelarutan ini disebabkan oleh adanya kemiripan struktur antara alkohol (R–OH) dan air (H–OH).
  3. Alkohol dengan jumlah atom karbon sebanyak satu sampai empat berupa gas atau cair. Alkohol dengan jumlah atom lima sampai sembilan berupa cairan kental seperti minyak, sedangkan yang memiliki atom sepuluh atau lebih berupa zat padat.
  4. Alkohol bersifat heterepolar. Memiliki sifat polar dari gugus –OH dan nonpolar dari gugus –R (alkil). Sifat polarnya tergantung dari panjang rantai alkilnya. Semakin panjang rantai alkilnya, maka sifat kepolarannya berkurang. Hal ini menyebabkan berkurangnya sifat kelarutannya. Alkohol dengan suku rendah seperti metanol dan etanol lebih mudah larut dalam pelarut-pelarut yang polar seperti air.
  5. Titik didih alkohol lebih tinggi daripada titik didih alkana. Hal ini disebabkan oleh gugus fungsi –OH yang sangat polar, sehingga gaya tarik-menarik antarmolekul alkohol mejadi sangat kuat.
C.  Jenis Alkohol dan Kegunaannya
Pada umumnya alkohol digunakan sebagai senyawa pelarut, dan sebagai bahan minuman beralkohol. Adapun Beberapa senyawa yang banyak digunakan dalam kehidupan sehari-hari adalah:
1.      Metanol merupakan jenis alkohol yang banyak digunakan sebagai pelarut getah dan resin. Alkohol dapat dibuat menjadi senyawa lain seperti senyawa ester. Digunakan untuk membuat polimer jenis plastik, dengan merubah metanol menjadi metanal atau formaldehid.
Di industri, metanol digunakan sebagai bahan baku pembuatan formaldehid, sebagai cairan antibeku, dan pelarut, seperti vernish. Pada kendaraan bermotor, metanol digunakan untuk bahan bakar mobil formula.
2.      Etanol merupakan jenis alkohol yang sudah dikenal dan digunakan sejak zaman dahulu, baik sebagai pelarut obat-obatan (tingtur), kosmetikam maupun sebagi bahan  minuman, seperti bir, anggur, dan whiskey.
Etanol dapat dibuat melalui teknik fermentasi, yaitu proses perubahan senyawa golongan polisakarida, seperti pati dihancurkan menjadi bentuk yang lebih sederhana dengan bantuan enzim (ragi).
Etanol merupakan jenis alkohol yang sering digunakan sebagai bahan bakar, untuk membuat senyawa organik lain, dan dapat dikonversi menjadi etanal atau asetaldehid untuk digunakan sebagi bahan pelarut.
3.      Etilen Glikol merupakan jenis alkohol yang banyak dimanfaatkan sebagai bahan antibeku pada radiator mobil. Digunakan juga sebagai bahan baku industri serat sintetik seperti dacron. Alkohol jenis ini banyak digunakan juga sebagai pelarut dan bahan pelunak atau pelembut.

4.      Gliserol merupakan jenis alkohol yang banyak dimanfaatkan sebagai bahan pelembab pada tembakau dan kembang gula. Etanol digunakan juga sebagai pelarut berbagai obat-obatan. Digunakan juga untuk membuat nitrogliserin (gliserin trinitrat) yaitu bahan untuk peledak atau dinamit.

D.  Penggunaan Alkohol

Beberapa penggunaan senyawa alkohol dalam kehidupan sehari-hari antara lain :
1) Pada umumnya alkohol digunakan sebagai pelarut.
Misal : lak dan vernis
2) Etanol dengan kadar 76% digunakan sebagai zat antiseptik.
3) Etanol juga banyak sebagai bahan pembuat plastik, bahan peledak, kosmestik.
4) Campuran etanol dengan metanol digunakan sebagai bahan bakar yang biasa dikenaldengan nama Spirtus.
5) Etanol banyak digunakan sebagai bahan dasar pembuatan minuman keras.
E. Manfaat Alkohol Bagi Kesehatan Tubuh
         
Manfaat alkohol dalam kehidupan sehari-hari sangatlah banyak.alkohol dapat digunakan dalam dunia medis, kecantikan dan lain-lain. Hal ini menunjukkan bahwa alkohol tidak selalu membawa dampak negatif bagi kita, khususnya bagi kesehatan tubuh kita. Jika alkohol diminum teru- menerus, maka akan menyebabkan ngantuk, tidak sadarkan diri, bahkan mabuk, karena didalamnya terdapat racun.
            Adapun manfaat alkohol dalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam bidang kesehatan, diantaranya ialah:
1.      Mengurangi Tekanan Darah
Alkohol dapat membantu mengurangi tekanan darah yang tinggi jika dikonsumsi dalam dosis yang cukup rendah. Cara kerjanya yaitu dengan membersihkan timbunan lemak yang terdapat dalam pembuluh arteri. Selain itu juga dapat mengurangi pembekuan darah. Ini juga bisa mengurangi resiko terkena serangan jantung. Ingat untuk tidak mengkonsumsi alkohol secara berlebihan. Karena, meskipun banyak manfaatnya, jika dikonsumsi berlebihan malah akan menimbulkan berbagai penyakit.

2.      Meminimalisir Resiko Stroke
Adapun jenis stroke iskemik menjadi salah satu jenis stroke yang paling umum menyerang. Jenis stroke yang satu ini diketahui disebabkan karena adanya penyumbatan pada pembuluh darah yang menuju organ otak. Sementara jenis stroke yang lain yaitu stroke hemoragik yang terjadi akibat darah merembes atau bocor dan keluar dari pembuluh darah dalam otak. Tentu selama risiko stroke bisa dicegah dan di minimalisir, upaya yang bisa dilakukan harus dicoba dan salah satunya dengan mengambil alkohol.


3.      Membantu Memperbaiki Kualitas Tidur
Manfaat alkohol dalam kehidupan sehari-hari selanjutnya yaitu dapat membantu memperbaiki kualitas tidur malam. Pastinya manfaat ini bisa membantu Anda yang sering mengalami gangguan susah tidur atau insomnia. Hal ini tidak lain karena efek mengantuk yang diberikan alkohol pada tubuh manusia. Untuk mendapatkan manfaat ini bisa dicoba dengan menonsumsi alkohol sesuai dengan dosis yang dianjurkan oleh dokter. Diketahui dosis yang aman dan dianjurkan untuk membantu memperbaiki kualitas tidur tidak lebih dari satu gelas.

4.      Menjaga kesehatan Kardiovaskular
The School of Public Health di Harvard University menemukan bahwa alkohol dalam jumlah terkontrol dapat meningkatkan kadar HDL (High Density Lipoprotein) atau kolesterol ‘baik’ dan tingkat HDL yang lebih tinggi terkait dengan perlindungan yang lebih besar terhadap penyakit jantung. Konsumsi alkohol dalam jumlah sedang juga telah dikaitkan dengan perubahan yang bermanfaat mulai dari sensitivitas insulin yang lebih baik untuk perbaikan dalam faktor-faktor yang mempengaruhi pembekuan darah. Proses ini sangat penting untuk mencegah pembentukan gumpalan darah kecil yang dapat memblokir arteri di jantung, leher, dan otak, penyebab utama banyak serangan jantung dan stroke.

5.      Meningkatkan Kehangatan Tubuh
Sudah tentu manfaat ini akan anda peroleh otomatis ketika mengkonsumsi alkohol, tubuh akan terasa hangat. Alkohol telah lama digunakan di berbagai negara eropa dengan intensitas musim dingin yang tinggi untuk menghangatkan badannya.

6.      Meningkatkan Libido
Terkait dengan libido, ternyata alkohol dapat mengurangi kemungkinan disfungsi ereksi sebesar 25-30%.

7.      Mengurangi Batu Ginjal
Studi yang dilakukan oleh  peneliti dari University of East Anglia, menemukan bahwa konsumsi alkohol dalam batas normal dapat menekan terjadinya batu ginjal.
Itulah beberapa manfaat alkohol dalam kehidupan sehari-hari. Tentu manfaat alkohol tersebut bisa diperoleh jika digunakan sesuai dengan batasan dan porsi yang dianjurkan. Adapun jika dikonsumsi secara berlebihan hanya akan menyebabkan sejumlah gangguan dan efek negatif. Salah satunya menyebabkan gangguan dehidrasi.
Seorang pemabuk berat cenderung mengalami dehidrasi karena sering merasa buang air kecil. Hal ini tentu tidak lain disebabkan karena pengonsumsian alkohol yang berlebihan, dimana alkohol memiliki sifat diuretik yang dapat mendorong keluarnya air dari dalam tubuh secara lebih cepat. Jika alkohol diminum terus-menerus dampak diuetik yang dirasakan tubuh bisa semakin berbahaya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar